Skip to content
- Proposal diketik pada kertas ukuran A4 (297 x 210 mm), line spacing 1,15, font Times new Roman size 12 point, dengan margin kiri 3,5 cm, kanan 3,0 cm, atas 3,0 cm dan bawah 3,0 cm.
- Proposal diketik dan disimpan dalam 1 (SATU) buah soft-file format PDF, dengan nama file: ‘NamaPT_NamaMobil.pdf’. Besarnya file maksimal 5MB.
- Satu proposal diajukan untuk 1 (satu) tim.
- Sistematika Proposal Desain Kendaraan:
- Halaman judul (Format A)
- Halaman Spesifikasi Mobil (Format B)
- Foto mobil secara keseluruhan tampak samping
- Halaman Daftar Anggota Tim Peserta (Format C)
- Halaman Pengesahan Peserta KMLI 2024 (Format D)
- Biodata Pembimbing (Format E)
- Pernyataan Keikutsertaan (Format F)
- Surat pernyataan dapat mengemudikan mobil listrik (Format G)
- Bab 1 – Pendahuluan (Bobot 10%)
Bagian pendahuluan merupakan latar belakang perancangan yang berisi tentang:
- Evaluasi terhadap capaian perlombaan sebelumnya serta hipotesis yang diperkirakan bisa dilakukan untuk memperbaiki kinerjanya. Untuk tim yang baru mengikuti KMLI, dapat membuat rancangan kendaraan dengan referensi kendaraan tim-tim pemenang pada kontes sebelumnya,
- Untuk melakukan perbaikan perancangan bisa menggunakan kendaraan para juara KMLI, atau mengutip beberapa penelitian terkait rancangan mobil listrik, dapat merujuk artikel yang terindeks google scholar atau science direct untuk memperkuat referensi dan membangun hipotesis.
- Bab 2 – Studi Literatur (Bobot 5%)
Pendekatan teori dalam pembuatan mobil listrik peserta yang didapat dari berbagai sumber seperti buku teks, internet dan riset berdasarkan prinsip ilmu yang sesuai dan dibutuhkan.
- Bab 3 – Perancangan Kendaraan:
- Kriteria Tujuan Perancangan Mobil Listrik (Bobot 15%)
Ceritakan mengenai dasar perancangan kendaraan yang dimiliki. Jelaskan konsep yang diikuti mulai struktur sasis, aerodinamika body dan semua komponen lainnya sehingga bisa menghasilkan kendaraan listrik yang handal. Konsep mobil listrik adalah body yang handal, aerodinamika baik, gesekan kecil, tahanan gelinding roda yang rendah, engine yang efisien dan mampu menghasilkan daya yang cukup (jangan berlebihan), serta transmisi yang sesuai. Jelaskan apa saja yang perlu diperbaiki. Tunjukkan secara kuantitatif kondisi saat ini dan kondisi yang diinginkan.
- Perancangan Body (Uraian penjelasan desain bentuk yang dibuat, bentuk dan dimensi kendaraan, analisis aerodinamika, rancangan proses pembuatannya) (Bobot 10%)
Jelaskan proses perancangan body kendaraan, pemilihan material yang digunakan, target berat dan aerodinamikanya, gambar teknik, uji aerodinamika, perancangan dan perhitungan desain untuk memudahan proses produksi, rancangan proses produksi pembuatan body dan komponen-komponennya, dilengkapi rincian rancangan biaya produksinya.
- Perancangan Sasis, pemilihan bahan dan analisis (Bobot 10%)
Jelaskan rancangan sasis kendaraan berdasarkan:
- Perancangan layout beban kendaraan dan analisis pendistribusian beban agar seluruh roda mendapatkan beban yang setara, dan ditujukan agar dapat mengurangi hambatan gelindingnya,
- Perancangan sasis, bahan sasis, gambar teknik dan uji kekuatan dengan Finite Element Method (FEM) untuk melihat tingkat kekakuan sasis,
- Perancangan dan perhitungan desain untuk memudahan proses produksi,
- Rancangan proses produksi pembuatan sasis dan komponen-komponennya,
- Perhitungan rancangan biaya produksi.
- Rancangan sistem kemudi (Bobot 5%)
Jelaskan rancangan sistem kemudi kendaraan berdasarkan:
- Perancangan dan perhitungan sudut belok ackermann, rancangan link, dst. untuk mendapatkan sudut belok minimum sesuai aturan berdasarkan track width dan wheel base,
- Perancangan dan perhitungan desain untuk memudahkan proses produksi,
- Rancangan proses produksi pembuatan sistem kemudi dan komponen-komponennya,
- Perhitungan rancangan biaya produksi.
- Rancangan sistem pengereman (Bobot 5%)
Jelaskan rancangan sistem pengereman kendaraan berdasarkan:
- Proses perancangan rem yang mampu menghentikan kendaraan dengan bobot yang ada di papan miring dengan kemiringan 20%, selain itu harus mampu menghentikan kendaraan dari kecepatan 50 km/jam sampai berhenti dalam jarak 20 m,
- Perancangan dan perhitungan desain rem yang paling ringan sesuai aturan dan mampu memenuhi kinerja yang diharapkan,
- Rancangan proses produksi sistem rem dan semua komponen-komponennya,
- Perhitungan rancangan biaya produksi.
- Rancangan motor penggerak (Bobot 10%)
Jelaskan rancangan motor listrik atau motor penggerak kendaraan berdasarkan:
- Pemilihan dan modifikasi motor listrik berdasarkan kebutuhan daya mobil, alternatif motor listrik yang dimiliki, modifikasi yang dilakukan untuk menyesuaikan karakteristik motor listrik dengan kebutuhan daya mobil, menentukan mana yang dibeli dan mana yang dibuat sendiri,
- Proses pengujian motor listrik untuk mendapatkan kurva torsi, rpm, dan efisiensi, serta pengubahan karakteristik motor listrik asli menjadi karakteristik yang diinginkan.
- Perancangan dan perhitungan desain untuk memudahkan proses produksi/ modifikasi motor listrik dan komponen-komponennya,
- Bab 4 – Rancangan safety (Bobot 10%)
- Jelaskan rancangan safety kendaraan berdasarkan:
- Rancangan sistem kelistrikan, safety belt dan sebagainya untuk memenuhi aturan safety yang ada, menentukan mana yang dibeli dan mana yang dibuat sendiri.
- Perancangan dan perhitungan desain untuk memudahkan proses produksi, rancangan proses pembuatan komponennya, dilengkapi gambar/foto mulai perancangan sampai pembuatannya
- Rancangan proses produksi dan komponennya.
- Bab 5 – Rancangan Proses dan Manajemen Produksi (Bobot 10%)
Jelaskan tahapan dan jadwal rencana pembuatan kendaraan. Hitung dan perkirakan sumber daya dibutuhkan mulai SDM, fasilitas, peralatan, dan biaya-biaya seperti suku cadang, bahan, proses produksi, dan biaya assembly.
Berisi spesifikasi mobil listrik, perancangan, dan pengembangan produk, yaitu:
- Spesifikasi:
- Dimensi
- Ground clearance
- Jarak sumbu
- Rangka (bahan, ukuran, model, dll)
- Suspensi (depan & belakang)
- Sistem Kemudi (Steering)
- Sistem Rem
- Diferensial
- Rantai dan Sprocket
- Ban (depan & belakang)
- Roda (depan & belakang)
- Motor, Controller, sensor
- Battery: jumlah, kapasitas, dll.
- Body mobil (material, teknologi, dll)
- Berat
- Perancangan dan Pengembangan Produk
- Diagram blok rancangan mobil listrik,
- Konsep perancangan
- Pengembangan
- Gambar Teknik
- gambar rangka mobil (tampak atas, samping, dan depan seperti lampiran 2),
- keberadaan dan lokasi (lengkapi dengan foto) dari:
- terminal sambungan antara tenaga dan beban,
- tiang sensor, roll bar, safety equipment,
- Battery yang digunakan, MCB, dll.